Polda Kalteng, Relokasi Warga Kembali ke PT HMBP

    Polda Kalteng, Relokasi Warga Kembali ke PT HMBP

    PALANGKA RAYA - Tim gabungan yang terdiri dari Satbrimob Polda Kalimantan Tengah (Kalteng), Ditsamapta dan Polres Seruyan, merelokasi warga yang mengungsi di Kantor Kecamatan Seruyan Raya, kembali ke PT Hamparan Masawit Bangun Persada (PT HMBP), Selasa, 26 September 2023.

    Relokasi warga dipimpin langsung oleh Kapolres Seruyan, AKBP Ampi Mesias Von Bulow.

    Kapolda Kalteng, Irjen Pol Nanang Avianto, melalui Kabid Humas, Kombes Pol Erlan Munaji mengatakan, relokasi ini dilakukan setelah situasi di lokasi dipastikan aman dan kondusif.

    "Alhamdulillah situasi sudah kembali normal, sehingga para karyawan yang sebelumnya mengungsi di kantor kecamatan bisa kembali beraktivitas di perusahaan, " katanya.

    Dijelaskannya, kali ini pihaknya merelokasi sebanyak 40 orang warga dan lima unit sepeda motor.

    Relokasi puluhan warga tersebut dilakukan menggunakan bus sekolah milik PT HMBP dan tiga unit bus Polda Kalteng dan Polres Seruyan.

    "Para karyawan tersebut kami relokasi ke perumahan Karyawan di afdeling 1 Estate 1 PT HMBP, " ucapnya.

    Lebih lanjut Kombes Pol Erlan Munaji berharap, peristiwa unjuk rasa yang menyebabkan sejumlah fasilitas umum rusak tidak terulang kembali.

    "Yang pasti kasihan para karyawan, terlebih anak-anak. Adanya peristiwa tersebut tentunya membuat trauma yang mendalam bagi para anak-anak, " pungkasnya.

    palangka raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Ditlantas Polda Kalteng Gelar Syukuran Hari...

    Artikel Berikutnya

    Rawing Rambang: Lahan Perkebunan Jangan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodim 1710/Mimika Terima Wasev Bidang Bakti TNI TA 2024 Dari Sterad
    Hendri Kampai: Perlawanan Rakyat atas Ketidakadilan, Indonesia Menghadapi 'Vigilante Virtual'
    BAZNAS Maros Serahkan Donasi Untuk Imam Masjid, Guru TPQ, dan Pengurus Rumah Ibadah di Lanud Sultan Hasanuddin
    Kuatkan Jiwa Korsa, Bakamla RI Gelar Lomba Senam Garda Laut Indonesia
    Lanud Sultan Hasanuddin Bagikan Bantuan Sembako di Tiga Kecamatan Untuk Cegah Stunting

    Ikuti Kami